Halaman 32
Oleh : Cacang Effendi
Kucing nya pakai helm !!!!
Oh lucu sekali !!!!! Sangat Imut !!!! Itulah teriakan dari Pencinta Kucing yang mengunjungi cattery kami di Bantar Gebang Bekasi. Pada saat mereka melihat kucing scottish Fold secara Nyata.
Kucing Scottish fold adalah Kucing Mutasi permanen yang di temukan di Scotlandia, Kepalanya yang bulat dan bermata besar , mengingatkan kita pada penampilan burung hantu.
Kucing Scottish Fold bila dilihat dari Rambut ada yang berbulu Pendek di Sebut Scottish Fold Short Hair, dan ada yang berambut Panjang di sebut Scottish Fold Long Hair, Kedua ras diatas yang berkuping Folded (Melipat) telah di terima di CFA show.
Dari Bentuk Kuping scottish Fold , ada Yang Melipat di sebut Folded Ear dan Berbentuk Lurus disebut Straight Ear, Untuk Show, CFA hanya menerima yang Kuping Melipat ( Folded Ear), Yang Berkuping Lurus hanya di gunakan untuk Breeding ( Ternak ) , Untuk Program Ternak keduanya di Butuhkan, Karena di dalam Perkawinan kucing Scotish Fold, yang di Izinkan hanya Perkawinan antara Kucing Scotish Fold berkuping Melipat dengan yang Berkuping Lurus, Perkawinan antara Kuping melipat dengan kuping Melipat tidak di izinkan karena dapat mengakibatkan cacat genetik, seperti lemah tulang. Karena masih dibutuhkannya darah baru, Kucing scottish fold (Kuping melipat) di izinkan di kawinkan (outcrossed) dengan 2 ras lain yaitu British Short Hair dan American Short Hair. Anak yang lahir masuk ke ras Scottish Fold.
Contoh anakan outcrossed Scottish Fold (Sire) VS American Short hair (Dam)
Contoh anakan Outcrossed Scottish Fold (Sire) VS British Short Hair (Dam)
saat ini sudah ada sekitar 4 peternak yang mulai mengembangkan kucing ini 3 di Jakarta dan 1 di Bandung.
Secara Umum :
Kucing scotish fold mempunyai karakter yang sangat baik, senang bermain dan akrab dengan pemiliknya, dia senang bila di peluk dan sangat aktif bila di ajak bermain, sangat cocok untuk anda menyukai kucing yang senang di peluk tetapi aktif bermain. Ukuran Tubuhnya sedang , jantan sekitar 4 - 6 kg sedangkan betina umumnya lebih kecil sekitar 3 -4 kg, Kepalanya bundar, bermata besar. badannya bulat.
Standart CFA Kucing scottish Fold :
Kepala - 55 point terdiri atas :
Bentuk kepala, leher, dagu, pipi - 15 point
Bentuknya bulat dengan bentuk pipi dan dagu yang terbentuk baik, kepala berbentuk bulat dengan leher yang pendek, mukanya seperti gembira.
Mata - 15 point
Besar terbuka dengan expresi mata yang manis, bentuknya bulat dan dipisahkan dengan hidung yang besar, warna mata harus sesuai dengan standart warna rambut.
Kuping - 25 point
Menekuk Lurus dan kebawah, makin kecil dan rapat menekuk lebih baik, seperti memakai helm, ujung kuping harus bulat.
Badan - 40 Point terdiri atas :
Bentuk badan, kaki, dan Jari - 10
Ukuran sedang, tidah terlalu gemuk yang dapat menggangu gerakan, ukuran kaki sedang, secara umumberbentuk bulat dang tulang yang sedang, Lima jari di kaki depan dan 4 jari di kaki belakang.
Buntut - 20 Point.
ukurannya Medium sampai panjang sesuai dengan proporsi badan kucing, dengan ujungnya berbentuk tape atau bulat.
Rambut - 10 point
Rambut shorthair : ukurannya pendek - medium, Padat dan Lebat, harus berdiri tegak, kelembutannya sesuai dengan warna rambut.
ambut longhair : ukurannya medium - Panjang. Penuh pada muka dan badan lebih di sukai, tetapi di ijinkan pendek pada muka dan pergelangan kaki.
Warna
Warna rambut dan Mata : 5 Point
Diskwalifikasi :
Buntut cacat, jumlah jari yang salah, tidak sehat. warna bulu yang merupakan hasil hibridisasi dari warna coklat, Lavender, color point atau kombinasi dari warna ini.
Warna rambut Kucing : solid, shaded Tabby, particolor dan bicolor.
Perkawinan dengan ras lain yang di Izinkan : British Shorthair, American short hair
Harga Kucing :
Folded ear / Kuping lekuk : Rp 15 - 25 jt
straight Ear /Kuping Lurus : Rp 10 jt
Jadilah member Blog ini, bila anda ingin mendapatkan artikel baru.
Peternakan kucing Scotish fold di Indonesia http://chandrafold.webs.com/
Bacalah halaman sebelumnya bila anda ingin memelihara atau beternak kucing.
Diskusi tentang permasalahan kucing begabunglah dengan http://www.facebook.com/groups/302144356550322/
Kucing scotish fold di FB http://www.facebook.com/pages/Penggemar-Kucing-Scotish-Fold-di-Indonesia/113136955443352